fbpx
pexels-shvetsa-4226140

Apa Itu Generasi Kelima Dari Teknologi Komunikasi Nirkabel? Lalu Apa Kelebihannya?

Halo, Alan Lovers! Dengan hadirnya 5G membuat dunia telekomunikasi memasuki era baru yang menawarkan kecepatan dan kapasitas yang jauh lebih besar dibanding dengan jaringan pendahulunya. Lalu kira-kira apa kelebihan dari jaringan 5G ini? yuk simak penjelasannya dibawah ini.

Apa itu 5G?

5G atau dikenal sebagai generasi kelima dari teknologi nirkabel merupakan perkembangan yang paling terbaru dari dunia telekomunikasi. Menawarkan kecepatan unggah dan unduh lebih tinggi dibanding jaringan generasi sebelumnya, seperti 4G LTE. Perkembangan jaringan ini juga menghadirkan koneksi yang lebih stabil, sehingga meningkatkan kapasitas dari seluruh perangkat yang tersedia di seluruh dunia. Jaringan ini juga diketahui didukung oleh tiga teknologi utama, mulai dari eMBB, URLLC dan mMtc.

Apa Penyebab Jaringan 5G dikatakan Penting?

Perkembangan teknologi yang semakin pesat membuat permintaan akan akses internet dan munculnya teknologi baru semakin meningkat. Karena perkembangan itulah hadirnya 5G dapat membantu merubah cara dunia kerja, ekonomi global dan kehidupan masyarakat. Hal itu dikarenakan 5G memiliki beragam manfaat dan aplikasi yang tidak terbatas.

5 Keunggulan dari jaringan 5G

1. Memiliki Kecepatan Maksimal

Free People on a Video Call Stock Photo

Hadirnya Jaringan 5G membuat kapasitas menjadi lebih tinggi dan besar. Hal ini terlihat dari kecepatan yang ditawarkan, jaringan 5G sendiri menawarkan kecepatan hingga 1 Gbps atau 10 kali lipat dari kecepatan yang dimiliki pendahulunya.

2. Kekuatan Sinyal yang Stabil

Free Close-up of a Phone Screen  Stock Photo

Jaringan 5G dikabarkan memiliki sebaran sinyal yang tertata dan lebih berkualitas, sehingga jaringan ini tidak mudah terkena gangguan.

3. Kecepatan Upload yang Menakjubkan

Free Person Holding Black Smartphone with Photos on Screen Stock Photo

Keunggulan lain yang dimiliki oleh jaringan 5G adalah kecepatan uploadnya, pada jaringan pendahulunya yaitu 4G LTE hanya memiliki 17.7 Mbps sedangkan untuk jaringan 5G sendiri memiliki kecepatan upload sebesar 23,7 Mbps. Dengan kecepatan yang semakin meningkat inilah membuat jaringan ini menjadi semakin unggul.

4. Kepintaran Teknologi

Free Macbook and Ipad on Desk Stock Photo

Hal lain yang membuat jaringan 5G ini menjadi lebih unggul ialah adanya kepintaran perangkat. Pada jaringan ini terdapat teknik radio aktif yang mana setiap jaringan 5G mampu mengenali perbedaan perangkat.

5. Mendukung Penerapan IOT

Free Person Using Mobile Phone Stock Photo

Internet Of Things (IOT) merupakan kecanggihan dari layanan 5G, dimana jaringan ini mampu memberikan konektivitas dengan level yang lebih tinggi. Dengan hal itulah, jaringan 5G dapat membuat hidup kita jauh menjadi lebih mudah dan efisien. Sebagai contoh penggunaan smart lock pada pintu rumah, yang mana memungkinkan kita untuk mengecek keamanan melalui smartphone yang kita milik.

Jaringan generasi kelima yaitu 5G menawarkan kecepatan yang jauh lebih unggul dibanding jaringan pendahulunya. Didukung oleh eMbb, URLLC dan mMtc semakin memperkuat keunggulan yang jaringan ini miliki. Sehingga dengan hadirnya jaringan 5G ini dapat mempermudah kehidupan sehari-hari. 

Bagi kalian yang tertarik untuk membaca artikel unik lainnya, dapat ikuti terus Alan Creative. Tak hanya menghadirkan artikel yang unik, kalian juga dapat mendapatkan informasi mengenai teknologi hingga digital marketing. Jika kalian tertarik untuk mengembangkan brand tapi bingung gimana caranya? jangan khawatir, Alan Creative hadir untuk membantu menyelesaikan masalah kalian. Kami menyediakan layanan branding kit yang profesional. Tunggu apalagi? Hubungi kami sekarang juga untuk mendapatkan penawaran terbaik!

Sebarkan konten ini jika bermanfaat:

Facebook
Twitter
Pinterest
LinkedIn

PORTOFOLIO KAMI:

PRODUK ALAN:

Media Sosial kami:

ARTIKEL POPULER!

Dapatkan info terbaru!

Dapatkan artikel & info terbaru!

Tidak ada spam, hanya artikel dan info terbaru!

KATEGORI ARTIKEL

Banyak artikel lain disini!

Baca artikel lainnya...

Konsultasi aja dulu. Gratis!

Hubungi kami untuk mendapatkan proposal penawaran jika project brief/requirement (dokumen proyek) sudah ada dan lengkap.
Konsultasi yuk ->
Butuh konsultasi?
Hai,

Alan Creative disini, kami berharap anda tersenyum dan bahagia hari ini. Ada yang dapat kami bantu? Jika iya, jangan sungkan menghubungi kami.

Salam hangat,
Alan Creative