Halo, Alan Lovers! Kamu pasti sudah gak asing sama traffic organik dan direct traffic, kan? Yap, keduanya merupakan dua jenis traffic yang sering orang gunakan. Keduanya memiliki tujuan yang sama yaitu menaikan traffic website dan juga visibilitas website. Namun, meskipun memiliki tujuan yang sama, keduany memiliki beragam perbedaan.
Memangnya apa aja sih perbedaan traffic organik dan direct traffic? Dilansir dari revou.co, berikut beberapa perbedaan keduanya.
1. Sumber traffic
- Traffic organik didapatkan secara alami di mesin pencarian. Biasanya karena adanya penerapan optimasi SEO, sehingga memudahkan mesin pencarian menemukan website yang relevan dengan apa yang dicari pengunjung.
- Direct Traffic didapatkan dengan sumber yang tidak diketahui. Biasanya pengunjung berasal dari pengunjung setia dan pengunjung yang memang ingin datang langsung ke website. Contohnya seperti website, SSCN yang rata-rata orang memang ingin mengunjungi website tersebut untuk melihat seputar informasi CPNS.
2. Jangkauan pengunjung
- Traffic organik memiliki jangkauan pengujung yang luas dab bisa berasal dari mana saja. Hal ini karena mengacu pada kata kunci yang mereka cari di mesin pencarian, yang memungkinkan siapa saja bisa datang ke website tanpa mengenal website tersebut sebelumnya.
- Direct traffic biasanya hanya memiliki jangkauan pengunjung terbatas, yang terdiri dari pengunjung setia dan orang yang mencari website tersebut.
3. Analisis traffic
- Traffic organik mudah untuk dianalisis dengan beragam alat misalnya seperti Google Analytics. Dari traffic organik, kamu bisa mendapatkan sejumlah data, misalnya mengenai kata kunci yang banyak menarik pengunjung sehingga bisa ditingkatkan.
- Direct traffic karena memiliki tidak memiliki sumber traffic yang jelas, maka jenis traffic ini sangat sulit dianalisis untuk keperluan kampanye atau iklan. Namun, tetap bisa dijadikan tolak ukur, keloyalitasan pengunjung.
So, itulah beberapa perbedaan mencolok dari traffic organik dan direct traffic. Semoga bermanfaat….
Btw, kamu sudah kenal Alan Creative gak? Iya, website yang menyediakan beragam artikel informatif mulai dari teknologi hingga digital marketing. Kabar baiknya lagi, semua artikel bisa kamu baca secara GRATIS! Pokoknya pas banget dah buat temenin kamu belajar banyak hal. Tertarik buat coba? Kuy, buruan berkunjung sekaran