Halo, Alan Lovers! Kamu pengen kampanye di TikTok-mu jadi lebih optimal? Yap, TikTok sekarang menyediakan layanan TikTok Ads, layanan ini akan membantu bisnis dan promosi produk kamu secara lebih luas di TikTok.
Untuk mendapatkan hasil yang maksimal, maka kamu harus lakukan cara-cara ini, apa tuh? Simak artikel ini secara lengkap….
Mengoptimalkan kampanye di TikTok Ads
Kampanye menjadi kegiatan yang digunakan perusahaan untuk mempromosikan layanan atau produk. Berikut langkah mudah yang dapat kamu lakukan untuk mengoptimalkan kampanye di TikTok Ads.
1. Tentukan target campaign
Langkah pertama yang harus dilakukan yaitu menentukan siapa target konsumen kamu. Setelah mengetahui tujuan target, kamu bisa menyesuaikan kampanye mengikuti karakteristik target kamu agar relevan dengan kampanye yang kamu buat.
Fasilitas yang disediakan TikTok Ads akan semakin maksimal, jika kampanye yang kamu buat sesuai dengan target konsumenmu. Ingat, kampanye yang relate dengan target konsumen akan mudah diterima dan juga mempengaruhi target dalam mengambil tindakan.
2. Ciptakan konten yang menarik
Saat sedang scroll TikTok, apa kamu pernah melihat video dengan lebel “disponsori”? Yap, merupakan fasilitas TikTok Ads.
Konten video itu akan otomatis masuk ke beranda setiap pengguna TikTok. Namun, hal itu tidak akan menjamin jika konten yang masuk ke fyp akan ditonton hingga tuntas oleh pengguna, sehingga penting bagi kamu untuk membuat konten yang menarik dan unik, sehingga pengguna yang awalnya hanya melihat video secara terpaksa, jadi tertarik dan menonton hingga tuntas konten kampanye yang kamu buat.
Baca juga: Waktu Terbaik untuk Memposting Video di TikTok, agar Bisa FYP
3. Optimalkan format iklan
Usahakan untuk membuat kampanye dengan format iklan sesuai dengan tujuan kampanye. Kamu bisa mencoba format iklan in-Feed Ads, branded hashtag challengs dan lainnya.
So, itulah cara yang dapat kamu lakukan untuk mengoptimalkan kampanye melalui TikTok Ads. Gimana kamu tertarik buat cobanya?
Suka artikel informatif seperti ini? Wah, pas banget nih, kamu harus kenalana sama website Alan Creative. Di website Alan, kamu akan menemukan banyak artikel menarik dan informatif sepeutar sosial media sampai digital marketing. Gak percaya? Buktiin aja sendiri. Ayo menambah ilmu bersama Alan Creative.