fbpx
Apa itu Speechnotes? Bisa Bikin Teks Pakai Ucapan!

Apa itu Speechnotes? Bisa Bikin Teks Pakai Ucapan!

Halo, Alan Lovers! Anda harus mengetahui apa itu Speechnotes. Pasalnya, aplikasi ini dilengkapi dengan teknologi AI (Artificial Intelligence) yang bisa membuat teks hanya dengan bermodalkan suara. Cukup canggih bukan? Yuk, simak artikel ini hingga tuntas.

Apa itu Speechnotes?

Speechnotes merupakan salah satu aplikasi yang menerapkan teknologi kecerdasan buatan AI (Artificial Intelligence) yang mampu merubah ucapan lisan menjadi sebuah teks tertulis.

Hingga saat ini, aplikasi besutan WellSource tersebut telah mengantongi 5 juta unduhan dan mendapatkan rating 4,5/5 di Google Play Store.

Alih-alih menggunakan voice note, Speechnotes sangat berguna untuk Anda jika ingin mengirimkan pesan panjang tetapi malas untuk mengetik.

Baca Juga: Mengenal Interviewer.ai: Aplikasi AI Wawancara Kerja yang Modern

Walaupun sebetulnya Anda bisa menggunakan voice notes, akan tetapi belum tentu rekan Anda berada di ruangan yang kondusif. Sehingga, bisa saja pesan tidak tersampaikan dengan baik.

Tak hanya itu, Speechnotes juga bisa memudahkan Anda ketika sedang melakukan wawancara. Dengan begitu, Anda tidak perlu lagi untuk mencatat ulang.

Cukup dekatkan mic yang ada di smartphone, dan Speechnotes akan merubahnya langsung menjadi teks.

Apa saja Fitur dari Speechnotes?

Berikut adalah beberapa fitur yang ditawarkan dari aplikasi Speechnotes, di antaranya:

Pengenal Suara

Adapun, Speechnotes menggunakan teknologi pengenalan suara untuk menerjemahkan ucapan Anda menjadi teks. Sehingga, Speechnotes dapat digunakan dalam mode real-time ataupun untuk merekam percakapan pidato.

Mode Perekaman

Selanjutnya, Speechnotes juga memungkinkan Anda untuk merekam ucapan dan mengonversinya menjadi teks. Tentunya, hal ini sangat berguna jika Anda ingin merekam percakapan atau pidato dan mengonversinya menjadi catatan tertulis.

Apa itu Speechnotes? Bisa Bikin Teks Pakai Ucapan!
Apa itu Speechnotes? Bisa Bikin Teks Pakai Ucapan! (Sumber: Google)

Pengeditan Teks

Tak hanya itu, Anda juga dapat meng-edit teks yang dihasilkan oleh Speechnotes sesuai dengan kebutuhan. Lebih lanjut, Anda dapat mengubah format, menambahkan catatan, hingga melakukan perubahan lain sesuai dengenan preferensi Anda.

Terintegrasi dengan Cloud

Hal yang tak kalah penting, Speechnotes juga terintegrsi dengan layanan cloud seperti Google Drive. Dengan begitu, Anda bisa menjadi lebih mudah untuk menyimpan dan juga mengelola dokumen hasil transkripsi.

Pengaturan Tambahan

Terakhir, Speechnotes pun menawarkan pengaturan tambahan seperti pengaturan suara dan bahasa. Dengan begitu, Anda bisa lebih mudah untuk mengatur teks yang sesuai dengan kebutuhan.

Kesimpulan

Nah, Anda jadi tahu kan apa itu Speechnotes? Dengan begitu, Anda bisa memanfaatkan teknologi tersebut untuk berbagai keperluan penting seperti membuat teks dengan cepat saat wawancara.

Berdasarkan pantauan hingga saat ini, aplikasi Speehnotes baru tersedia untuk perangkat Android saja. Sehingga, bagi Anda pengguna iOS harus bersabar untuk bisa memanfaatkan teknologi ini.

Sebagai informasi, Anda bisa mengunduh aplikasinya melalui link berikut ini.

Butuh landing page atau website untuk bisnis Anda? Sudah coba jasa dari agency lain, tapi gak include sama perawatan website? Gak usah bingung! Layanan pembuatan website atau landing page di Alan Creative bisa menjadi solusi yang tepat!

Alan Creative menyediakan layanan pembuatan website secara profesional dengan jaminan support & maintenance berkelanjutan. Praktis bukan? Hubungi Alan Creative sekarang juga!

Sebarkan konten ini jika bermanfaat:

Facebook
Twitter
Pinterest
LinkedIn

PORTOFOLIO KAMI:

PRODUK ALAN:

Media Sosial kami:

ARTIKEL POPULER!

Dapatkan info terbaru!

Dapatkan artikel & info terbaru!

Tidak ada spam, hanya artikel dan info terbaru!

KATEGORI ARTIKEL

Banyak artikel lain disini!

Baca artikel lainnya...

Konsultasi aja dulu. Gratis!

Hubungi kami untuk mendapatkan proposal penawaran jika project brief/requirement (dokumen proyek) sudah ada dan lengkap.
Konsultasi yuk ->
Butuh konsultasi?
Hai,

Alan Creative disini, kami berharap anda tersenyum dan bahagia hari ini. Ada yang dapat kami bantu? Jika iya, jangan sungkan menghubungi kami.

Salam hangat,
Alan Creative