Halo, Alan Lovers! Dalam digital marketing istilah Buyer Journey atau perjalanan pembeli sudah tidak asing lagi. Strategi yang lebih berfokus pada bagaimana konsumen dapat membuat keputusan hingga ada pembelian suatu produk ini merupakan tahapan yang sangat penting.
Kira-kira, Bagaimana tahapan terjadinya buyer journey? dilansir dari berbagai sumber, berikut penjelasannya
1. Tahap Awareness
Tahapan awal pada perjalanan pembeli ini ialah konsumen yang mulai menyadari terdapat kebutuhan yang perlu mereka penuhi. Mereka pun akhirnya mulai mencari mengenai kebutuhan yang mereka butuhkan. Karena hal itulah, kita sebagai pemilik produk dapat memberikan solusi untuk menjawab kebingungan mereka melalui konten edukatif.
2. Tahap Consideration
Setelah menyadari mengenai kebutuhan uang mereka butuhkan, konsumen pun akhirnya mulai membandingkan produk yang ditawarkan oleh perusahaan. Ini merupakan waktu yang tepat untuk kita sebagai pemilik bisnis untuk memberikan informasi relevan dan keunggulan yang dimiliki oleh produk kita.
3. Tahap Decision
Setelah tahap mengetahui keunggulan produk kita, calon konsumen pun mulai membuat keputusan untuk melakukan pembelian. Dalam tahap ini, kita dapat melakukan hard selling dengan memberikan benefit, discount dan voucher promo.
Mengapa Buyer Journey Dikatakan Penting?
Bagi para pemilik perusahaan yang menawarkan produk, buyer journey penting karena dapat menciptakan pengalaman yang berfokus pada konsumen, dengan begitu dengan pendekatan yang tepat dapat meningkatkan kepuasan dan loyalitas konsumen.
Jadi, itu dia tahapan dari buyer journey yang harus kita ketahui sehingga dapat meningkatkan konsumen. Nah oleh karena itu, jika kamu masih bingung bagaimana cara mempromosikan produk yang menarik atau sekedar ingin foto produk secara profesional, Alan Creative hadir untuk membantu kalian. Tunggu apalagi? Hubungi kami sekarang juga untuk penawaran yang menarik!