Halo, Alan Lovers! Perkembangan internet yang semakin canggih, membuat brand dapat menggunakan berbagai digital marketing strategist. Salah satu platform yang dapat kamu gunakan dalam strategi marketing ialah X. Aplikasi yang memerlukan strategi yang terencana dan memilih target audiens yang tepat ini, terbukti berhasil melakukan campaign layaknya yang dilakukan di Facebook dan Instagram.
Dilansir dari berbagai sumber, jika kamu tertarik melakukan strategi marketing di X. Berikut beberapa hal yang perlu kamu dihindari.
Kesalahan Marketing X yang Perlu Dihindari
1. Tidak Mengikuti Topik yang Sedang Populer
Karena X memiliki menu halaman trend yang dapat memudahkan kalian, maka sangat disayangkan jika kamu tidak memperhatikan trend yang sedang berlaku di platform X sebelum melakukan marketing. Biasakan untuk memperhatikan trend yang sedang berlaku. Hal itu dapat menguntungkan untuk menciptakan konten yang sejalan dengan trend dan nantinya akan menaikkan followers atau branding pada akun media mu.
2. Tidak Menganalisis Sentimen X
Analisis sentimen X sendiri dinilai sangat penting untuk brand, hal itu dapat memberitahumu mengenai hal-hal penting mengenai perilaku audiens. Hal itu dapat merujuk pada hal yang mereka sukai, apa yang mereka perhatikan dan engagement rate X untuk membuat konten positif.
3. Penggunaan Hashtag Tanpa Melakukan Riset
Hastag sendiri penggunaannya dinilai cukup penting dalam platform X. Jika kamu tidak melakukan riset terhadap hashtag yang kamu gunakan, maka kamu tidak akan memberikan perubahan dalam postinganmu. Pasalnya, penggunaan hashtag ini jika posisinya relevan dan sesuai maka akan menarik lebih banyak audiens.
Sekarang udah taukan hal yang perlu kamu hindari dalam strategi marketing di platform X? Dengan menerapkan beberapa hal diatas, maka strategi marketing di X akan berjalan dengan baik dan mendapatkan banyak audiens.
Jika artikel ini menarik, jangan lupa share ke seluruh akun media sosialmu ya Alan Lovers! Kamu juga dapat membaca artikel menarik lainya mengenai perkembangan teknologi, media sosial hingga digital marketing? kamu dapat mengunjungi website Alan Creative! Temukan artikel informatif dan inspiratif untuk menambah wawan kalian. Jadi tunggu apa lagi? Segera kunjungi website kami sekarang juga!